" YELO BELO HELLO "
Ga afdol kalo ke Bogor, dan nggak cobain cafe rumahan satu ini, yang satu tempat di dominasi oleh warna kuning, yellow! Warnanya ceria, dipadukan dengan biru, putih, dan merah, tapi tetap didominasi oleh kuning. Memberi kesan cafe rumahan ini jadi homey, ceria, suasananya enak deh pokoknya. Namanya YELO EATERY, terinspirasi dari warna yellow, di daerah Jalan Padjajaran V No. 9, Baranangsiang, Bogor Timur, Bogor, Jawa Barat. Nggak jauhlah dari Jakarta cukup 1 jam saja (kalau nggak macet yah).
Tempatnya homey banget, dari depan ajah uda terasa nyaman, restoran ini terdiri dari lantai 1 dan lantai 2, Lantai 1 nya terdiri dari 2, indoor dan outdoor, didalem pake AC, sedangkan diluar hanya dengan kipas angin dan AC alami. Didalemnya kecil, tapi tetap full colour dengan warna warni dominasi, dan ketika kalian masuk akan disambut dengan karyawannya "YELO yang berarti Hello!
Di lantai 2 baru open for public jam 2, khusus kita, jam 12 udah boleh ke lantai 2. (tamu spesial ceritanya). Hahahaha.. Di lantai 2 ini, ada bartendernya, dan tempatnya terbuka, semi outdoor, karena nggak pake AC, tapi karena Bogor kota hujan, dan sering hujan, trust me outdoor-nya pun nggak terasa panas loh! Sejuk, adem, pokoknya nyaman banget.
Tempatnya bisa dibilang instagramable ya, jadi cocok buat kalian yang mau OOTD, banyak spot spot cantik untuk take a picture. Atau kalau kalian mau pre-wedding disini juga okeloh, memberi kesan cheerfull dating, anak muda bangetlah tempat ini. Terutama di lantai 2nya, banyak banget spot cantik.
Paduan outfitku kali ini casual style, yang aku padukan dengan grey sweater dari cottonink, sweater-nya berlayer dengan kombinasi poplin flounce, jadi sedikit tetap memberikan kesan feminim, bahannya cotton, jadi nggak terasa panas kok, bahannya enak, kemudian aku padukan dengan jeans panjang dari pull and bear, dan snapback. Karena Bogor kota hujan, jadi padu padan outfit kali ini selain untuk travelling singkat, santai, tapi juga untuk mencegah kedinginan.
Makanannya juga enak-enak, bisa kalian pilih dari cemilan ringan, makanan berat, dari spagheti sampe nasi, super lengkap! Mau dessert juga ada, minumannya pun beragam, tapi karena ke Bogor sudah keliling kuliner ke banyak tempat, jadi disini cobain sedikit saja.
CALAMARI
Cuminya empuk banget, lembut, jadi diluar garing, dalemnya empuk, enak nih kalo buat ngemil ringan sambil ngobrol, terus dimakan dengan saus tar-tar, manis-manis asem gitu, seperti mayonaise tapi ini bukan mayonaise, kalau mayonaise akan terasa enek karena manis. Pokoknya perpaduannya pas dan balance, enak, kalian harus cobain yah.
Calamari 30k
SALTED EGG CHICKEN RICE
Nasi salted egg chicken-nya sedikit beda dengan yang biasanya, yang ini ditaburi dengan bubuk cabe juga, selain seperti biasa orang kebanyakan jual, dilumuri dengan saus telur asin, terus atasnya dikasih telor ceplok atau telor setengah mateng, kalian tinggal request mau telor seperti apa, yang ini punya rasa dan ciri yang berbeda, mungkin efek diberi bubuk cabe, biar ada rasa pedas juga, jadi orang yang makan nggak terlalu enek. Tapi, so far lumayan kok, walaupun standart, harusnya aku pesen yang model lain.
Salted Egg Chicken Rice 45k
TROPICAL JUICE
Buat minumannya, aku cobain tropical juice, soalnya kayaknya seger, perpaduan apple, lychee, peach, dan pineapple. Begitu dateng emang bener rasanya tuh yah seger banget, manis, asem, semua jadi satu, kalian wajib sih cobain yang ini, super yummy rasanya. Beneran enak, apalagi kalau diminum waktu cuaca lagi panas, mantep deh segernya, juara.
Tropical Juice 35k
So far menurutku tempatnya enak, makanannya enak, nggak ada yang nggak memuaskan, pelayanannya pun cepat dan tanggap, ramah-ramah lagi orangnya. Pokoknya wajib kesini lagi dan pesan yang lainnya, soalnya tempatnya enak.
Kalian juga mesti cobain yah kesini, dijamin selain enak makanannya, tempatnya dan suasanya juga nyaman. See you in my next review, guys!
XoXo,
Stellachubby
FOLLOW ME